Kamis, 07 Mei 2009
Lima Orang Terpenting di Dunia Web
Penulis: Admin | Tanggal: 10 October 2007 | Kategori: Profil
Berdasarkan analisa PC World, terdapat tenaga broker web, blogger, kalangan intelektual, dan pengusaha yang memberikan kontribusi dalam pemanfaatan layanan web di dunia. Kelima orang tersebut antara lain adalah sebagai berikut:
Eric Schmidt, Larry Page, dan Sergey Brin (Eksekutif Google)
Ini tiga orang atau satu? Hehehe … Anggap saja mereka itu satu orang. Proyek kecil-kecilan Sergey Brin dan Larry Page asal Stanford University kini telah menjadi gardu web yang paling banyak dibicarakan orang. Schimdt meninggalkan Novell untuk bergabung dengan jajaran direksi Google di tahun 2001 dan segera menjadi CEO di perusahaan itu. Dengan mendominasi dunia periklanan online saat ini, Google agaknya terlihat siap untuk semakin lagi mendominasi dunia web. Setelah sebelumnya mengakuisisi FeedBurner, kini raksasa itu telah mengakuisisi YouTube dengan nilai 1,65 miliar dolar AS.
Steve Jobs (CEO Apple)
Ya, CEO Apple ini memang sudah terkenal sekali dan, mungkin, sudah terlalu banyak penghargaan yang telah dia terima. Jobs memopulerkan download musik, acara TV, dan film secara legal. Melalui iPhone yang akan dirilis dalam waktu kurang dari lima bulan lagi, demonstrasinya pada MacWorld Expo akan menunjukkan bahwa produk ini kemungkinan dapat memopulerkan internet browsing menggunakan perangkat mobile.
Bram Cohen (Co-founder BitTorrent)
BitTorrent dikembangkan sejak tahun 2001 dan segera populer sebagai cara pengunduhan file besar, seperti film, dengan pembagian beban melalui perangkat keras dan bandwidth. Lebih dari sepertiga trafik web saat ini berasal dari klien BitTorrent. Mereka dan kalangan raksasa dunia hiburan sejak lama telah menggabungkan kekuatan. BitTorrent Entertainment Network baru-baru ini mengeluarkan ribuan film standar industri, acara televisi, game, dan lagu-lagu untuk dijual dan disewa.
Mike Morhaime (Presiden Blizzard Entertainment)
Nah, kalian tahu World of Warcraft (WoW) kan? Dengan jumlah pemain sebanyak 8 juta orang di seluruh dunia, Blizzard meraup keuntungan sebesar 1,5 miliar dolar AS per tahun dari sana! Setiap pemain dengan terengah-engah terus memperhatikan Mike Morhaime bila ada kesempatan untuk mendapatkan Blade of Eternal Justice. Seperti dengan Second Life, keseluruhan bisnis dunia nyata didasarkan pada teknologi game.
Jimmy Wales (Pendiri Wikipedia)
Mungkin hampir semua pengguna internet menjadikan Wikipedia sebagai perhentian pertama dan terakhir dalam pencarian sebuah topik. Konten yang ditulis sendiri oleh para penggunanya menjadi sangat dapat diandalkan, sampai-sampai majalah Nature menobatkannya sebagai sumber yang hampir seakurat Encyclopedia. Sejak tahun 2004 tercatat ada lebih dari 100 keputusan pengadilan di AS menggunakan ensiklopedi Wiki sebagai sumber kutipan. Tetapi popularitasnya yang tinggi menjadikan Wikipedia juga menjadi sasaran para spammer. Kasusnya ada sangat banyak, sehingga Wikipedia untuk sementara waktu memblokir akses dari seluruh negara Qatar untuk melancarkan aksi pengeditan. Selain Wikipedia, Wales juga berencana akan meluncurkan mesin pencari pribadi yang dinamai WikiSeek.
Lima Orang Terpenting di Dunia Web
Penulis: Admin | Tanggal: 10 October 2007 | Kategori: Profil
Berdasarkan analisa PC World, terdapat tenaga broker web, blogger, kalangan intelektual, dan pengusaha yang memberikan kontribusi dalam pemanfaatan layanan web di dunia. Kelima orang tersebut antara lain adalah sebagai berikut:
Eric Schmidt, Larry Page, dan Sergey Brin (Eksekutif Google)
Ini tiga orang atau satu? Hehehe … Anggap saja mereka itu satu orang. Proyek kecil-kecilan Sergey Brin dan Larry Page asal Stanford University kini telah menjadi gardu web yang paling banyak dibicarakan orang. Schimdt meninggalkan Novell untuk bergabung dengan jajaran direksi Google di tahun 2001 dan segera menjadi CEO di perusahaan itu. Dengan mendominasi dunia periklanan online saat ini, Google agaknya terlihat siap untuk semakin lagi mendominasi dunia web. Setelah sebelumnya mengakuisisi FeedBurner, kini raksasa itu telah mengakuisisi YouTube dengan nilai 1,65 miliar dolar AS.
Steve Jobs (CEO Apple)
Ya, CEO Apple ini memang sudah terkenal sekali dan, mungkin, sudah terlalu banyak penghargaan yang telah dia terima. Jobs memopulerkan download musik, acara TV, dan film secara legal. Melalui iPhone yang akan dirilis dalam waktu kurang dari lima bulan lagi, demonstrasinya pada MacWorld Expo akan menunjukkan bahwa produk ini kemungkinan dapat memopulerkan internet browsing menggunakan perangkat mobile.
Bram Cohen (Co-founder BitTorrent)
BitTorrent dikembangkan sejak tahun 2001 dan segera populer sebagai cara pengunduhan file besar, seperti film, dengan pembagian beban melalui perangkat keras dan bandwidth. Lebih dari sepertiga trafik web saat ini berasal dari klien BitTorrent. Mereka dan kalangan raksasa dunia hiburan sejak lama telah menggabungkan kekuatan. BitTorrent Entertainment Network baru-baru ini mengeluarkan ribuan film standar industri, acara televisi, game, dan lagu-lagu untuk dijual dan disewa.
Mike Morhaime (Presiden Blizzard Entertainment)
Nah, kalian tahu World of Warcraft (WoW) kan? Dengan jumlah pemain sebanyak 8 juta orang di seluruh dunia, Blizzard meraup keuntungan sebesar 1,5 miliar dolar AS per tahun dari sana! Setiap pemain dengan terengah-engah terus memperhatikan Mike Morhaime bila ada kesempatan untuk mendapatkan Blade of Eternal Justice. Seperti dengan Second Life, keseluruhan bisnis dunia nyata didasarkan pada teknologi game.
Jimmy Wales (Pendiri Wikipedia)
Mungkin hampir semua pengguna internet menjadikan Wikipedia sebagai perhentian pertama dan terakhir dalam pencarian sebuah topik. Konten yang ditulis sendiri oleh para penggunanya menjadi sangat dapat diandalkan, sampai-sampai majalah Nature menobatkannya sebagai sumber yang hampir seakurat Encyclopedia. Sejak tahun 2004 tercatat ada lebih dari 100 keputusan pengadilan di AS menggunakan ensiklopedi Wiki sebagai sumber kutipan. Tetapi popularitasnya yang tinggi menjadikan Wikipedia juga menjadi sasaran para spammer. Kasusnya ada sangat banyak, sehingga Wikipedia untuk sementara waktu memblokir akses dari seluruh negara Qatar untuk melancarkan aksi pengeditan. Selain Wikipedia, Wales juga berencana akan meluncurkan mesin pencari pribadi yang dinamai WikiSeek.
Label: orang terpenting di dunia
0 komentar:
Posting Komentar